Disporapar Kabupaten Kuningan Akan Gelar Pasanggiri Moka Tahun 2020

Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Kuningan akan kembali menggelar kegiatan Pasanggiri Mojang dan Jajaka Tahun 2020  bekerjasama dengan Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Kuningan. Pasanggiri MOKA ini bertujuan untuk memilih duta wisata dari kalangan generasi muda yang nantinya akan membantu pemerintah Kabupaten Kuningan dalam hal ini Disporapar Kabupaten Kuningan dalam rangka mempromosikan potensi seni, budaya dan pariwisata yang ada di Kabupaten Kuningan. Bahkan kedepan, para duta wisata ini diharapkan bisa menjadi negotiator yang dapat mendatangkan para investor yang ingin berinvestasi mengembangkan pariwisata Kuningan.

Kali ini kegiatan Pasanggiri Mojang Jajaka akan mengusung tema “Rejuvenate Unicorn: Si Windu Awaken“. Tema ini mengandung makna kuda Kuningan yang terlahir kembali di jaman Millenial dengan lebih hebat dalam sosok pemuda pemudi yang menjadi panutan. Melalui tema ini, diharapkan para peserta Pasanggiri Mojang dan Jajaka 2020 dapat memberikan kontribusi dalam pembangunan  pariwisata Kuningan dengan melahirkan nonoman-nonoman yang memiliki watak Si Windu yang pemberani, tangguh, hebat, kuat, pantang menyerah serta selalu berusaha untuk terus  memperbaiki kualitas dalam berbagai aspek.

Pelaksanaan Pasanggiri MoKa tahun 2020 terdiri dari beberapa rangkaian acara diantaranya adalah audisi, foto session, moka peduli, kunjungan wisata, karantina dan Grand Final yang akan dilaksanakan pada tanggal 28 Maret 2020. Pendaftaran MOKA itu sendiri diibuka mulai tanggal 20 januari s.d. 29 Februari 2020. Untuk itu, bagi akang teteh yang berminat untuk mengikuti ajang ini ayo buruan daftar di link ini https://linktr.ee/mokakuningan.  Dijamin ada banyak manfaat yang akan akang teteh rasakan setelah mengikuti ajang ini. So…… Tunggu apalagi….yuuuuk daftar sekarang juga !!!!!!!

Ditunggu yaaaa………